Situs Warungboto

Situs Warungboto, Situs Bersejarah Di Tengah Kota

Yogyakarta mempunyai beragam wisata bersejarah yang banyak dan layak untuk dikunjungi. Berlokasi tidak jauh dari Kebun Binatang Gembira Loka, ada salah satu wisata bersejarah yang digunakan sebagai tempat peristirahatan Hamengku Buwono kedua bernama Situs Warungboto.

Baca selengkapnya tentang Kebun Binatang Gembira Loka

Adanya pesanggrahan-pesanggrahan di Yogyakarta tidak bisa dipisahkan dari sejarah berdirinya Kraton Yogyakarta. Keraton Yogyakarta berdiri atas keputusan Perjanjian Giyanti pada tanggal 13 Februari 1755 M yang membagi dua wilayah Kerajaan Mataram menjadi Kasunanan Surakarta dan Kasultanan Yogyakarta.

Pesanggrahan adalah tempat untuk peristirahatan bagi raja beserta dengan kerabatnya. Fungsi utama dari pesanggrahan ini tentunya berkaitan dengan ketenangan dan kenyamanan untuk tempat peristirahatan. Sehingga pada sebuah pesanggrahan terdapat taman, segaran, kolam, kebun, serta fasilitas untuk kepentingan religius.

Pesanggrahan yang ada di Yogyakarta dibangun pada Hamengku Buwono pertama adalah Pesanggrahan Ambarketawang, Pesanggrahan Tamansari, dan Pesanggrahan Krapyak.

Sejarah Situs Warungboto

Sultan Hamengku Buwana kedua sangat menyukai serta membangun banyak pesanggrahan. Sehingga, Sultan Hamengku Buwana kedua juga dikenal sebagai Raja Pembangunan Pesanggrahan. Sudah banyak pesanggarahan yang sudah beliau bangun, yaitu Pesanggrahan Rejawinangun, Purwareja, Pelem Sewu, dan Reja Kusuma.

Berbagai sumber menjelaskan bahwa Pesanggrahan Rejawinangun mulai dibangun pada tahun 1711 yang merupakan karya KGPAA Hamengkunegara. Beliau juga kelak pada tahun 1792 naik tahta bergelar Sri Sultan Hamengku Buwana II.

Pesanggrahan Rejawinangun memiliki sumber air yang juga dibuat sebagai tempat peristirahatan serta tempat pemandian bagi raja dan keluarganya. Seorang  pejabat Belanda  yaitu Jan Greeve pernah melakukan kunjungan dan inspeksi di Pesanggarah Rejawinangun sekitar tahun 1788 M.

Inspeksi dan kunjungan pejabat Belanda ini dilakukan berbarengan dengan Benteng Baluwarti Kulon. Adanya inspeksi dan kunjungan ini dilakukan pada sarana dan prasarana yang dapat difungsikan sebagai pertahanan. Letak Pesanggrahan Rejawinangun saat ini berada di perbatasan antara Kelurahan Rejowinangun, Kecamatan Kotagede dan Kelurahan Warungboto, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta.

Baca wisata sejarah di Jogja lainnya yang eksotis : Sumur Gumuling Tamansari

Lokasi, Rute, Jam Buka, Dan Tiket Masuk Situs Warungboto

Situs Warungboto berada di Jl. Veteran No.77, Warungboto, Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55164. Obyek wisata ini letaknya tidak jauh dari Kebun Binatang Gembira Loka, sehingga tempat ini sangat direkomendasikan untuk dikunjungi.

Dari perempatan menuju ke Gembira Loka, maju kemudian belok kiri menuju Jalan Veteran. Setelah memasuki Jalan Veteran lurus terus sampai ke Situs Warungboto. Apabila Anda masih bingung dengan rutenya, maka Anda bisa menggunakan Google Maps atau aplikasi peta yang lain.

Situs Warungboto buka dari jam 06.00 hingga jam 16.00 WIB serta Anda tidak dikenakan tiket masuk untuk ke Situs Warungboto. Akan tetapi, Anda dikenakan biaya parkir sebesar Rp. 3.000 bagi Anda yang membawa kendaraan.

Tempat Menginap Dekat Situs Warungboto

Untuk Anda yang ingin mengunjungi berbagai tempat di Yogyakarta lebih dari dua hari, tentunya Anda membutuhkan sarana tempat menginap. Baik itu sarana penginapan berupa homestay atau juga berupa hotel. Di daerah dekat Situs Warungboto terdapat berbagai tempat menginap yang cocok untuk Anda. Berikut adalah rekomendasi tempat menginap yang dekat dengan Situs Warungboto.

1. Al-Baik Homestay Gedong Kuning

Al-Baik Homestay hadir menawarkan tempat menginap yang tepat ketika berkunjung ke Jogja. Letaknya yang strategis membuat rumah sewa ini cocok siapa saja yang berkunjung atau berwisata ke Jogja. Al-Baik Homestay Gedong Kuning juga dikelilingi oleh depot kuliner serta Food Court Taman Cafe JEC yang berisi berbagai stand makanan.

Tata ruang yang modern dan minimalis serta ruangan yang terasa hangat dan bersahabat membuat pengunjung nyaman untuk beristirahat. Di homestay ini terdapat 3 rumah sewa dengan 2 kamar tidur menggunakan AC dan sebuah kamar mandi shower air panas.

Ruang tamu dengan sofa-sofa nyaman lengkap serta LED TV juga ada di rumah ini serta menjadi tempat yang tepat untuk bersantai. Al-Baik Homestay Gedong Kuning juga memberikan fasilitas yang menunjang berupa Wi-Fi gratis, laundry, area parkir dan sebuah dapur terbuka lengkap dengan alat memasak dan dispenser.

2. Rumah Ofa Kotagede

Rumah Ofa Kotagede berada di lingkungan yang tenang karena suasana dari homestaynya sendiri yang menunjukkan sifat kesejukan. Mulai dari cat rumah yang menggunakan warna hijau, pepohonan besar, serta taman hijau yang ada di homestay ini. Tidak hanya itu, furniture yang retro dan atap dengan desain yang bagus juga menunjukkan suasana sejuk.

Rumah Ofa Kotagede memiliki dua lantai serta 4 kamar tidur dengan AC yang ada pada setiap kamar. Ruang keluarga yang berada di lantai 2 juga berukuran luas yang dilengkapi dengan sofa bed dan TV berukuran besar.Di sini juga tersedia fasilitas wifi yang bisa dipakai secara gratis. Di dekat ruang keluarga juga terdapat ruang untuk mencuci baju dan ruang untuk menjemur baju.

3. Bukit Uhud Hotel

Bukit Uhud Hotel jika dilihat dari depan seperti sebuah rumah mewah. Meskipun dari luar terlihat sempit, tetapi di bagian belakang terdapat area parkir yang luas. Di depan hotel juga dapat digunakan untuk parkir bus, sedangkan area parkir di belakang digunakan untuk beberapa mobil.

Hotel ini memiliki 20 kamar dengan AC plasma cluster, LED TV, dan kamar mandi dalam di setiap kamar. Lokasi dari Ubud Hotel ini juga tidak terlalu jauh dari Situs Warungboto.

4. Grand Zea

Lokasi dari Grand Zea tidak jauh dari De Mata Trick Eye Museum dan XT Square. Grand Zea menempati bangunan 2 lantai berisi 10 kamar, 1 kamar mandi dalam dan ada 4 kamar mandi. Pada setiap kamar juga tersedia kipas angin dan TV.

Grand Zea juga memiliki dapur yang boleh digunakan untuk membuat mie ataupun kopi. Lokasinya masuk dalam gang sehingga hanya bisa digunakan untuk parkir motor. Di sekitar penginapan ini kiat dapat menemukan mini market dan juga tempat makan murah dengan mudah.

5. Omah Andini

Omah Andini berada dekat Jogja Expo Center (JEC) yang mana di dekat tempat tersebut terdapat berbagai kuliner yang enak. Rumah ini memiliki 4 kamar tidur ber-AC serta 3 kamar mandi dengan air panas.

Ruang makan di rumah ini juga menyatu dengan ruang keluarga. Dapur dengan kulkas dan peralatan memasak yang komplit bisa kita gunakan dengan bebas. Sarapan juga sudah disediakan self service.

Penutup

Situs Warungboto merupakan salah satu obyek wisata bersejarah di Yogyakarta yang direnovasi pada tahun 2016. Lokasinya yang indah dapat membuat tempat ini sering digunakan sebagai background foto pre wedding.

Pada masa lalu, Situs Warungboto terdapat sebuah umbul atau mata air dan terdapat juga pemandian. Setelah direnovasi, bangunan yang ada tampak menarik dan megah seakan mengajak orang-orang dari seluruh Indonesia untuk melihat tempat ini.

Untuk menuju ke Situs Warungboto dari luar kota Yogyakarta, Anda bisa menggunakan jasa sewa mobil di Jogja. Menggunakan jasa sewa mobil tentunya berbeda jauh dengan menggunakan mobil pribadi. Dengan menggunakan jasa sewa mobil, tersedia pilihan untuk menggunakan sopir atau tanpa sopir.

Menggunakan sopir dinilai lebih aman dan dapat menghemat uang Anda. Selain itu sopir Anda juga bisa sekaligus menjadi tour guide Anda dalam berwisata di Yogyakarta.

Comments are closed.

× 0811-294-546